[Review] Scarlett Body Scrub Romansa, Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub, dan Scarlett Jolly Fragrance Brightening Body Lotion
Scarlett Body Scrub Romansa adalah scrub yang membantu mengangkat kotoran atau sel-sel kulit mati di kulit tubuh secara lebih maksimal tanpa rasa takut kulit akan terjadinya iritasi. Aktivitas scrubbing yang rutin dilakukan minimal 2 kali dalam sepekan membantu memaksimalkan proses regenerasi kulit karena pada Scarlett Body Scrub Romansa memiliki kandungan utama Glutathione (Mother of Antioxidant), Vitamin E dan buliran scrub halus yang bagus untuk meregenerasi, melembabkan serta mencerahkan kulit tubuh secara lebih maksimal.
Scarlett Body Scrub Romansa disarankan untuk dipakai 2-3 kali dalam sepekan sebelum mandi. Caranya : ambil scrub secukupnya, lalu balurkan secara merata ke tangan, kaki, dan bagian tubuh lainnya secara merata. Tunggu 2-3 menit, gosok scrub perlahan dan bilas dengan air bersih hingga scrub luruh dan bersih.
Saya sendiri biasa menggunakan Scarlett Body Scrub Romansa ini 1-2 kali dalam sepekan saat mandi sore. Pada awalnya, saya membalurkan Scarlett Body Scrub Romansa di kulit yang kering seperti biasa saya menggunakan lulur sebelum mandi. Namun ternyata, teksturnya cukup padat sehingga membutuhkan usaha saat meratakan scrub ke seluruh badan. Kemudian, pada pemakaian kedua, saya mencoba mengguyur badan dengan air terlebih dahulu, sehingga kulit setengah basah oleh air. kemudian setelah itu saya balurkan Scarlett Body Scrub Romansa ke seluruh badan. Dengan cara ini, Scarlett Body Scrub Romansa lebih mudah diratakan ke kulit. Setelah diratakan, saya menunggu 2-3 menit sesuai dengan petunjuk penggunaan, kemudian mencipratkan sedikit untuk membantu proses scrubbing. Saat proses scrubbing, saya tidak merasa kesakitan atau iritasi karena butiran scrubnya pas untuk kulit badan dan terasa "membersihkan" sehingga tidak perlu menggosok scrub kuat-kuat.
Saat dibilas, Scarlett Body Scrub Romansa terasa cukup licin sehingga membuat scrub mudah luruh dari badan. Biasanya saya membilas badan dengan beberapa kali guyuran hingga kulit terasa bersih. Menurut saya, Scarlett Body Scrub Romansa cukup mudah dibilas, asalkan diguyur dengan cukup air, lalu digosok di area tersebut dengan lembut. Maka scrub akan luruh dengan mudah. Setelah dibilas, saya nggak pakai body wash lagi. Karena buat saya, Scarlett Body Scrub Romansa sudah cukup membuat kulit saya terasa bersih, lembut dan lembap. Nggak kerasa kering sama sekali setelah mandi. Udah pernah saya cobain, nggak pakai body lotion setelah mandi, kulit tetap terasa lembap dan aroma floralnya pun tahan lama hingga beberapa jam ke depan. Aroma floral Scarlett Body Scrub Romansa ini pas buat saya, harum tapi nggak nyegrak! Sehingga aromanya setelah mandi bakal tercium saat kita mendekatkan kulit ke hidung kita. So, Scarlett Body Scrub Romansa saya rekomendasikan banget untuk dimiliki temen-temen yang hobi luluran dan suka dengan aroma floral!
Ingredients list Scarlett Body Scrub Romansa : Acrylic Polimer, Triisopropanol Amin, Glycerin, Mineral Oil, Cetyl Alcohol, Cetearyl Alcohol, Propylene Glycol, Glycol Distearate Dmdmhydantoin, Fragrance, Scrub, Glutathione, Water.
Produk kedua dari Scarlett yang menurut saya nggak kalah caem adalah Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub, body wash yang disertai dengan scrub lembut yang sesuai untuk penggunaan sehari-hari. Seperti body scrubnya, Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub ini juga memiliki kandungan Glutathione dan Vitamin E untuk membantu melembapkan dan mencerahkan kulit. Selain itu, terdapat scrub dengan bulir yang halus, yang membantu proses pengangkatan sel kulit mati saat mandi.
Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub dikemas dalam botol plastik bening yang berukuran 300 ml. Dilengkapi dengan tutup flip top yang aman, memudahkan kita menuang produk dan mengukur seberapa banyak produk. Pada badan botol, terdapat label stiker berwarna ungu muda, senada dengan warna produknya yang berisi informasi mengenai kandungan produk, cara pemakaian, dan nomor BPOM.
Penggunaan Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub cukup mudah, sama seperti menggunakan body wash biasanya. Basahi badan dengan air bersih terlebih dahulu, tuang Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub secukupnya di telapak tangan, lalu busakan. Usapkan busa ke seluruh tubuh dan bilas dengan bersih.
Saya menggunakan Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub setiap hari saat saya mandi sore. Walau scrub yang dikandung cukup halus dan lembut, namun saya menghidari pemakaian scrub dua kali sehari supaya kulit badan tidak iritasi. Kenapa mandi sore? Karena sepanjang hari setelah beraktivitas, menurut saya Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub cocok banget digunakan untuk membersihkan kulit badan secara menyeluruh dan wanginya membantu menyegarkan kembali badan yang penat setelah aktivitas.
Saat dibusakan, busakan cukup banyak, licin, dan mudah dibalurkan ke seluruh tubuh. Scrub halusnya pun terasa saat Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub diusapkan di kulit. Namun tetap terasa lebih halus jika dibandingkan dengan Scarlett Body Scrub Romansa. Saat dibilas, busanya mudah luruh dan kulit terasa bersih. Selepas mandi, kulit jadi terasa lembut dan harum. Namun jika dibandingkan dengan saat menggunakan Scarlett Body Scrub, saya merasa kelembapan kulit dan aroma Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub kurang tahan lama. Jadi saya tetap butuh menggunakan body lotion setelah mandi menggunakan Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub ini.
Sebagai info tambahan, Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub memiliki kandungan SLES dan SLS sebagai surfaktan. hal ini bisa dijadikan bahan pertimbangan untuk teman-teman yang kulitnya sensitif terhadap kandungan kedua bahan tersebut.
Berikut ingredients list Scarlett Pomegranate Brightening Shower Scrub : Sodium Lauryl Sulfate, Sodium Lauryl Sulfate, Fatty Alcohol Sulfate, Coconut Diethanolamine, Coco Amido Propyl Betaine, Lauryl Betaine, Ethyl Diamin Tetra Acetic Acid, Glycol Distearat, Steareth-20 Methacrylate Copolymer, Dmdm Hydantoin, Glycerin, Fragrance, Beads A2 milicapsule, Glutathione, Water.
Kalau produk ini, kayaknya nggak ada yang nggak kenal deh! Banyak beauty enthusiast yang selalu jawab body lotion wangi dan mencerahkan kulit jika ditanya apa yang kamu ingat tentang Scarlett. Kali ini, saya pakai Scarlett Jolly Fragrance Brightening Body Lotion. Diperkaya dengan kandungan Glutathione (Mother of Antioxidant), Vitamin E, Niacinamide & Kojic Acid, body lotion ini berfungsi membantu menutrisi, melembabkan serta mencerahkan kulit tubuh.
Untuk pemakaian pagi dan siang hari, saya merasa Scarlett Jolly Fragrance Brightening Body Lotion cukup melembapkan kulit saya. Namun untuk pemakaian di malam hari, di awal pemakaian saya merasa Scarlett Jolly Fragrance Brightening Body Lotion kurang terasa melembapkan kulit karena kondisi cuaca di daerah saya yang dingin. Maka untuk penggunaan di malam hari, biasanya saya tambahkan beberapa tetes face oil untuk menambah kelembapan dan juga lebih memudahkan untuk mengoleskan body lotion ke seluruh tubuh.
Ingredients list Scarlett Jolly Fragrance Brightening Body Lotion : Aqua, Demineralisata, Cetearyl alcohol, Cetyl alcohol, Mineral oil, Glycerin, Perfume, Propylene glycol, Kojic acid, Niacinamide, Titanium dioxide, Glutathione, Dmdm hydantoin, Triisopropanolamine, Tocopheryl Acetate, Acrylates Copolymer, CI 14270 & CI 15525.
Ketiga produk Scarlett Body Care diatas sudah terdaftar di BPOM, tidak diuji cobakan pada hewan, dan juga memiliki harga yang terjangkau, yaitu Rp 75.000. Harganya sama untuk semua produk body scrub, body wash, dan body lotion. Selain itu, setiap produk memiliki varian aroma yang berbeda, yang bisa disesuaikan dengan selera dan kepribadianmu! Ada juga pilihan paket hemat Rp 300.000 yang berisi 5 item produk Scarlett! Bakal dikemas dalam box exclusive dan juga dapat free gift!
Produk Scarlett Body Care ini bisa teman-teman dapatkan melalui whatsapp (0877-0035-3000), line (@scarlett_whitening), dm instgram @scarlett_whitening, ataupun shopee (Scarlett_whitening). Kalau mau order, pilih salah satu aja yaa. Nggak perlu khawatir order via online karena packing produknya sangat aman! setiap produk bakal dibalut bubble wrap untuk menjaga keamanan produk selama perjalanan ke rumahmu!
aku udah coba semuanya juga tapi lotionnya yang freshy 😁 yang jolly ini varian baru mereka ga sih kak? kayaknya enak jugaa 🥺
ReplyDeleteEmang sih Scarlett wanginya ngga ada ngalahin enak semua huhu
ReplyDeleteSabunnya suka banget, wanginya harum ada scrubnya, yang hand bodynya belum pernah coba tapi.
ReplyDeleteFavorite banget deh shower scrubnya! wanginya bener bener seger sih
ReplyDeleteshower scrubnya favoritku banget! wanginya enaaakk. btw aku belum pernah pake lotion yg jolly niih, wanginya enakan mana ya sama freshy?
ReplyDeleteAku suka banget sama bau si Jolly mbak, kesannya elegan ada perpaduan manis dan warm, trus juga tahan lama menurutku.
ReplyDeleteAku ternaksir sama Freshy! Tapi jolly juga bikin penasaran sama wanginya, body lotion Scarlett menarik bangettt
ReplyDeleteLoves sama Jolly wamginya, di aku wanginya bisa tahan sampai seharian lebih🤣😂 sampe nempel ke sprei, mukena,. Wkakkaka.
ReplyDeleteSegi tekstur juga ada improve dibanding kakaknya (Freshy) dan tetep biar jadi dry skin friendly, aku nunggu banget SCARLETT ini improves abis-abisan soal formulasi :').
bodyscrubnyaa fav kuu! btw yg varian barunya ~ coffee enakk mbakkk
ReplyDelete